NawirFikri

persahabatan

Ditulis Oleh life is te way pada Rabu, 30 November 2011


Apa yang ada dalam pikiran kalian tentang persahabatan ?

Persahabatan itu sering menyuguhkan beberapa cobaan, tetapi
persahabatan yang sejati adalah persahabatan yang bisa mengatasi cobaan itu


Persahabatan
diwarnai dengan berbagai pengalaman suka dan duka, dihibur-disakiti,
diperhatikan-dikecewakan, didengar-diabaikan, dibantu-ditolak,
namun semua ini tidak pernah sengaja dilakukan
dengan tujuan kebencian.

Seorang sahabat itu tidak akan menyembunyikan kesalahan
untuk menghindari perselisihan, justru ia akan memberanikan diri menegur dengan apa adanya.
Kerinduannya adalah menjadi bagian dari kehidupan sahabat,karena tidak ada persahabatan yang diawali dengan sikap egoistis.

Semua orang pasti membutuhkan sahabat sejati,
namun tidak semua orang berhasil mendapatkannya.karena begitu banyak rintangan sahabat sejati . 
(@nawirfikri)


0 komentar:

Posting Komentar